Sosialisasi Pembiayaan KUR (Kredit Usaha Rakyat)

Sosialisasi Pembiayaan KUR (Kredit Usaha Rakyat)

Sektor Usaha Mikro merupakan salah satu sektor utama dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia dimana untuk Kabupaten Jember terdapat kurang lebih 612.720 usaha mikro yang tersebar di 31 kecamatan. Untuk itulah diperlukan penguatan sektor usaha mikro yang salah satunya adalah pemberian KUR bagi pelaku usaha mikro. Dalam acara yang berlangsung di Hall Bank Jatim Jember tersebut (Senin, 06 Maret 2023), turut dihadiri Bupati Jember Ir. Hendy Siswanto ST, IPU, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kab. Jember Dra Sartini, MM dan Kepala Cabang Bank Jatim Jember Wawan Budi Rachmanto, diserahkan KUR bagi 400 usaha mikro yang diharapkan dapat berdampak meningkatnya pendapatan masyarakat dan membuka lapangan kerja baru. (wid/red)

Bagikan ke

Pengumuman Peserta Yang Dinyatakan Lulus Tes Tulis Dan Tes Komputer Tenaga Pendamping Daerah DAK Non Fisik

Bisnis Layak Funding (BISLAF)